Pages

Rabu, 22 Juli 2020

Kandungan Zat dalam Skincare untuk Kulit Kusam yang bagus

skincare untuk kulit kusam

Apabila Anda ingin membuat kulit kusam menjadi cerah, maka Anda harus tahu dulu bagaimana kondisi kulit Anda. Hal ini mengingat ada beberapa orang yang bisa mengatasi masalah kulit ini dengan perawatan alami, tapi ada juga yang membutuhkan produk skincare untuk kulit kusam khusus yang mana seperti Bio Essence. Yuk, simak apa saja kandungan zat dalam skincare tersebut yang bagus dan memang ampuh dalam mengatasi kulit kusam.

Macam-Macam Kandungan Zat dalam Skincare yang Bagus Mengatasi Kulit Kusam



Merawat kulit wajah memang tidak bisa sembarangan dan butuh ketelatenan. Selain Anda harus rutin membersihkan wajah dari sisa make up, Anda juga harus memperhatikan sel-sel kulit mati di wajah yang menyebabkan kulit jadi kusam. Untuk itu, gunakan produk Bio Essence Bio-White Advanced Whitening Day Cream.

Skincare untuk kulit kusam ini sangat disarankan untuk Anda karena mengandung banyak zat yang bermanfaat untuk kecerahan wajah Anda, antara lain :

1. Alpha Arbutin

Jika Anda ingin mencerahkan kulit wajah, maka memilih produk dengan kandungan zat ini sangat tepat. Pasalnya, Alpha Arbutin atau yang biasa disebut Arbutin saja ini mampu mencerahkan kulit wajah, meratakan warna kulit, dan bahkan bisa untuk menyamarkan noda-noda flek hitam di pipi Anda. Tentunya, zat ini sangat bermanfaat dan wajib ada dalam kandungan produk perawatan Anda.

2. Tranexamic Acid

Selain Arbutin, adanya zat Asam traneksamat pada produk pemutih Anda juga sangat disarankan. Pasalnya tidak hanya mengatasi kulit kusam, kandungan ini juga sangat bagus untuk mengatasi noda bekas jerawat, hiperpigmentasi, dan melasma. Alhasil, kulit wajah Anda tidak hanya cerah, tapi bersih dan warnanya merata.

3. SPF 20

Jika ingin kulit terhindar dari paparan sinar UV, maka Anda memang sangat disarankan memilih produk yang mengandung SPF. Zat ini adalah zat yang dapat melindungi kulit dari UV dimana nomor di belakangnya merupakan kode berisi kemampuan dalam memfilter sinar tersebut. Jadi ketika Anda menggunakan SPF 20, itu berarti kulit Anda terlindung dari ancaman terbakar sinar UV selama setidaknya 200 menit atau 3,5 jam.

4. Camellia Extract dan Tanaka Tree Bark Extract

Terakhir, produk ini juga mengandung Camellia Extract yang bagus dalam mencegah resiko terjadinya kanker kulit, meningkatkan produksi kolagen, dan menambah kekenyalan kulit. Sementara itu, Tanaka Tree Bark Extract berfungsi untuk anti-inflamasi dan antioksidan.

Demikian ulasan mengenai kandungan yang ada pada Bio Essence, skincare untuk kulit kusam terbaik Anda. Semoga ulasannya bermanfaat.


0 komentar:

Posting Komentar