Pages

Jumat, 23 Juli 2021

Cara Top Up e Money dan Masalah yang Sering Terjadi



Perkembangan teknologi turut mengubah cara bertransaksi, kini uang elektronik atau disebut e money menjadi kebiasaan baru dalam bertransaksi.  Tidak hanya menawarkan kemudahan transaksi namun juga kemudahan cara top up e money. Top up e money dapat dilakukan dari ATM, platform layanan uang digital seperti OVO, Dana, Gopay, aplikasi berbayar dan lain sebagainya.

Namun sering kali terjadi masalah pada saat pengisian saldo e money, misalkan terjadi error sehingga saldo tidak bertambah. Beragam faktor bisa menjadi penyebab error pengisian, mulai dari masalah jaringan saat top up menggunakan ponsel dan sebagainya. Berikut permasalahan yang sering terjadi saat top up e money:



  • Ponsel Tidak Mendukung Fitur NFC

Sering terjadi penyebab top up e-money menggunakan ponsel gagal atau saldo tidak diterima bukan karena cara top up e money salah. Melainkan ponsel yang digunakan belum didukung fitur NFC. Transaksi pengisian e money menggunakan ponsel baru bisa berhasil jika didukung fitur NFC. Status pengisian akan menjadi pending top up atau saldo e money tidak bertambah.

Cara mengatasinya dapat dilakukan dengan pergi ke ATM guna melakukan update data. Proses update data cukup mudah dengan datang ke ATM terdekat. Update data dari ATM dapat dilakukan oleh nasabah maupun non nasabah dengan mengikuti alur yang benar.

  • Mesin ATM Error

Masalah top up e money juga dapat terjadi pada pengisian melalui mesin ATM. Penyebabnya bisa karena jaringan mesin ATM lambat membuat proses sender yang sebenarnya berhasil ternyata menjadi gagal. Hal tersebut bisa juga terjadi karena kerusakan perangkat keras NFC pada mesin yang menyebabkan mesin tidak dapat mendeteksi kartu e money yang masuk. 

Jika kejadian tersebut terlanjur terjadi yakni telah melakukan top up dan dinyatakan berhasil namun nyatanya saldo tidak bertambah, sebaiknya segera hubungi satpam ATM atau penjaga gerai di sekitar. Mereka akan membantu mengatasi kesulitan yang dialami. Atau bisa dengan menghubungi customer service bank. Jangan lupa melampirkan bukti transaksi pengisian e money yang telah dilakukan.

  • Lupa Update Saldo

Kesalahan berikutnya yang sering terjadi bukan karena cara top up e money yang salah, melainkan karena melupakan update saldo. Proses top up sebenarnya telah berhasil  namun saldo yang tertera masih sama seperti sebelumnya sehingga dianggap tidak masuk. Padahal saldo belum bertambah karena belum melakukan update.

Biasakan selalu melakukan update setelah melakukan pengisian saldo. Bisa langsung mengupdate jika melakukan top up menggunakan ponsel berbasis fitur NFC. Sedangkan jika melakukan top up e-money menggunakan transfer bank, perlu melakukan pengisian ulang cukup dengan nominal Rp 1 saja. Setelah transaksi berhasil, maka saldo yang diisi sebelumnya juga akan masuk.

cara Top up Simas E-Money

Simas e-money produk uang elektronik dari Bank Sinarmas. Beragam kemudahan penggunaan simas e money dapat diperoleh, salah satunya cara pengisian saldo yang mudah dan dapat dilakukan dengan berbagai cara, sebagai berikut:

  • Melalui channel bank Sinarmas seperti ATM, aplikasi mobile banking, internet banking maupun melalui teller.

  • Melalui transfer rekening bank Sinarmas atau antar bank lain. 

  • Melalui gerai Alfamart terdekat atau platform layanan uang digital.

Demikian masalah yang sering terjadi pada top up e money. Mudah bertransaksi dengan Simas e money dari bank Sinarmas. 

0 komentar:

Posting Komentar