Pages

Senin, 06 Juni 2022

Tanda-Tanda dan Penyebab Anjing Susah Buang Air Besar

Susah BAB atau buang air besar pada hewan peliharaan adalah suatu kondisi yang kerap terjadi. Akan tetapi, banyak pemilik hewan kesayangan, termasuk anjing tidak mengetahui tanda-tanda maupun penyebab anjing susah buang air besar sehingga hewan kesayangan Anda tidak menerima solusi secepatnya.

Nah, di artikel ini kami akan coba menjelaskan beberapa tanda-tandanya dan juga penyebabnya. Tujuannya agar hewan kesayangan Anda bisa mendapatkan solusi secepatnya.

Tanda-Tanda Anjing Susah BAB

Pertama-tama kami akan coba membahas tanda-tandanya terlebih dahulu. Karena dengan mengenali tanda-tandanya, Anda bisa segera memberikan solusinya. Berikut ini kami sudah merangkum apa saja tanda-tandanya.

  • Hewan kesayangan Anda akan tampak  kesulitan saat berjalan.
  • Kehilangan nafsu makan.
  • Kotoran tampak lebih keras seperti kerikil.
  • Timbulnya wasir.
  • Mengejan saat buang air besar dalam waktu yang lama.
  • Tidak bisa membuang air besar secara normal.

Penyebab Anjing Susah BAB

Selain tanda-tandanya, ketahui juga penyebabnya. Tujuannya agar Anda bisa mengatasinya sesuai dengan penyebabnya. Berikut sudah kami rangkum juga apa saja penyebabnya.

1.  Dehidrasi

Kekurangan cairan juga bisa menjadi salah satu penyebab permasalahan sistem pencernaan. Salah satunya yaitu bisa menyebabkan susah buang air besar pada hewan kesayangan Anda.

2.  Mengalami Stres

Hewan peliharaan juga bisa stres. Dampak dari stres juga bisa mengakibatkan timbulnya beberapa permasalahan pada kesehatan, salah satunya susah buang air besar.

3.  Makanan Kurang Berkualitas

Maksud kurang berkualitas di sini yaitu baik kandungan nutrisi maupun seratnya kurang. Makanan inilah yang dapat menyebabkan susah BAB pada hewan kesayangan Anda.

4.  Gangguan Kesehatan Lainnya

Selain penyebab-penyebab yang sudah kami jelaskan sebelumnya, juga ada penyebab gangguan kesehatan lainnya. Jika tidak menemukan tanda-tanda di atas, sebaiknya Anda mengunjungi dokter terdekat.

Kesimpulan

Mengenal tanda-tanda dan juga penyebab kenapa hewan kesayangan Anda mengalami kesulitan buang air besar merupakan salah satu hal yang bisa menjadi solusi pertama untuk mengatasinya.

Itulah informasi seputar tanda-tanda dan juga penyebab kenapa anjing susah buang air besar. Untuk membantu mencegahnya, Anda bisa menggunakan makanan Royal Canin setiap hari yang mengandung nutrisi dan serat yang bermanfaat untuk hewan kesayangan Anda.

0 komentar:

Posting Komentar