Pages

Selasa, 20 Februari 2024

Manfaat Insto Mengatasi Masalah Mata Ringan dan Cara Menggunakannya

Manfaat Insto

Saat terjadi mata kering atau mata merah akibat iritasi ringan, maka segeralah teteskan dengan obat mata Insto. Pasalnya manfaat Insto sendiri memang sangat baik untuk mengatasi masalah tersebut. Obat tetes mata yang satu ini mampu bekerja sebagai pelumas layaknya air mata alami. 


Selain manfaatnya yang mampu mengatasi gejala masalah ringan pada mata, penggunaan obat tetes mata Insto juga sangatlah mudah. Anda hanya tinggal meneteskannya pada mata yang terindikasi terkena gejala iritasi  sebanyak 3-4 kali sehari.


Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah cara menggunakan obat tetes mata Insto dengan baik dan benar.


  • Cuci tangan. Sebelum mengaplikasikan obat tetes mata Insto, pastikan tangan Anda benar-benar bersih, ya! Cuci tangan secara menyeluruh kedua tangan baik telapak hingga punggung tangan menggunakan air bersih.

  • Periksa ujung penetes Insto. Jangan lupa, periksa dan pastikan ujung tutup botol tempat cairan Insto menetes dalam keadaan baik dan tidak ada yang pecah atau retak.

  • Jangan sentuh ujung botol. Agar obat tetes mata tersebut tidak terkontaminasi kotoran dari luar, maka hindarilah untuk menyentuh ujung penetes menggunakan tangan, atau benda apapun.

  • Dongakkan kepala. Setelah poin-poin diatas telah dipastikan, selanjutnya Anda bisa meneteskan Insto pada mata dengan cara mendongakan kepala dan menarik kelopak mata bagian bawah menggunakan jari telunjuk hingga membentuk kantuk.

  • Pegang dan posisikan botol insto. Selanjutnya. pegang botol obat tetes Insto menggunakan tangan yang lainnya. Posisikan posisi botol sedekat mungkin di atas mata tanpa menyentuh bagian ujungnya.

  • Tekan insto. Setelah berada di posisi yang sesuai, tekan botol dengan lembut sampai cairan Insto menetes jatuh ke mata Anda. 

  • Pejamkan mata. Setelah Insto membasahi mata, lepaskan jari telunjuk Anda dari kelopak mata bagian bawah tadi kemudian tutup mata Anda selama kurang lebih 2 sampai 3 menit dan tundukkan kepala Anda menghadap ke bawah.


Selain manfaat Insto yang baik untuk mengatasi masalah ringan yang terjadi pada mata, penggunaannya juga sangat mudah, bukan? Jadi, selalu sedia Insto di rumah atau kemanapun Anda pergi.


0 komentar:

Posting Komentar